Selamat datang di
Perpustakaan Fakultas Syariah dan Hukum
UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Ketik kata kunci dan enter

Penanganan Pembiayaan Bermasalah Akad Murabahah Pada Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus KSPPS BMT Assyafi’iyah BN Cab. Gadingrejo)

No image available for this title
Penelitian ini bertujuan menganalisis kasus pembiayaan bermasalah dalam akad murabahah selama masa pandemi COVID-19. Prosedur dan mekanisme penanganan pembiayaan bermasalah dalam akad murabahah kemudian dianalisis berdasarkan fatwa DSN-MUI. Juga analisis terhadap upaya KSPPS BMT Assyafi’iyah BN Cab. Gadingrejo dalam memberikan kebijakan bagi peserta pembiayaan akad murabahah yang terdampak pandemi COVID-19.
Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif yaitu penulis menganalisis langsung data yang diperoleh dari lapangan, meliputi data tertulis dan lisan. Pendekatan penulisan yang digunakan adalah yuridis empiris, yaitu teknik pengumpulan data melalui wawancara dan observasi.
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat faktor internal dan eksternal yang memicu adanya kasus pembiayaan bermasalah. Internal yaitu petugas BMT kurang teliti dan hati-hati dalam menilai karakteristik calon anggota, faktor eksternal terjadi pada anggota itu sendiri, karena anggota sengaja atau lalai, tidak mampu mengelola usahanya, karakter buruk dan force majeure.
Upaya yang diberikan oleh KSPPS BMT Assyafi'iyah BN Cab. Gadingrejo bagi anggota yang kreditnya macet selama pandemi COVID-19, ialah memberikan bantuan kepada anggota berupa perpanjangan jangka waktu pengembalian dengan tetap membayar biaya pokok dan denda.
Ketersediaan
83/HES/202283/HES/2022Perpustakaan FSH Lantai 4Tersedia
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

83/HES/2022

Penerbit

Fakultas Syariah UIN Jakarta : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

xi, 65 hal, 29cm

Bahasa

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

83/HES/2022

Informasi Detil
Tipe Isi

-

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Subyek

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain

Share :


Chat Pustakawan