Analisis Perbandingan Kinerja Bank Syariah Hasil Spin-Off Dengan BankKonvensional Berdasarkan Metode Rgec
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan membandingkan kinerja keuangan
Bank Syariah Hasil Spin-Off (BJB Syariah, BNI Syariah, BRI Syariah dan Bukopin
Syariah) dengan Bank Induk Konvensionalnya. Metode yang digunakan adalah
analisis kuantitatif deskriptif dan statistik uji Independent Sample t-test. Pengukuran
kinerja keuangan dilakukan dengan menggunakan metode RGEC yang meliputi rasio
NPF/NPL, FDR/LDR, ROA, ROE, dan CAR berdasarkan PBI No.13/1/PBI/2011 dan
Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan No.10/SEOJK.03/2014. Data yang digunakan
dalam penelitian ini adalah data rasio keuangan tahunan dari tahun 2011-2015.
Hasil penelitian menyatakan bahwa kinerja keuangan Bank Induk Konvensional lebih
baik dibandingkan Bank Syariah Hasil Spin-Off. Pada analisis statistik kinerja BJB
Syariah dengan BJB Konvensional menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan
yang signifikan pada rasio NPF/NPL, FDR,LDR dan CAR akan tetapi pada rasio
ROA dan ROE terdapat perbedaan yang signifikan antara kinerja BJB Syariah dengan
BJB Konvensional. Pada analisis statistik kinerja BNI Syariah dengan BNI
Konvensional menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada
rasio NPF/NPL, FDR,LDR dan CAR akan tetapi pada rasio ROA dan ROE terdapat
perbedaan yang signifikan antara kinerja BNI Syariah dengan BNI Konvensional.
Pada analisis statistik kinerja BRI Syariah dengan BRI Konvensional menunjukkan
bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara kinerja BRI Syariah dengan BRI
Konvensional pada semua rasio keuangan yaitu, NPF/NPL, FDR,LDR, ROA, ROE
dan CAR. Pada analisis statistik kinerja Bukopin Syariah dengan Bukopin
Konvensional menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada
rasio NPF/NPL, dan CAR akan tetapi pada rasio FDR/LDR, ROA dan ROE terdapat
perbedaan yang signifikan antara kinerja Bukopin Syariah dengan Bukopin
Konvensional.
12/HES/2016 | 12/HES/2016 | Perpustakaan FSH Lantai 4 | Tersedia |
Penerbit
Fakultas Syariah UIN Jakarta :
Jakarta.,
2016
Deskripsi Fisik
vii, 144 hal, 29cm
Pernyataan Tanggungjawab
-
Tidak tersedia versi lain